Minggu, 26 Juni 2016

Profil Usopp

Usopp (ウソップ Usoppu?) adalah anggota kru dan penembak jitu dari kelompok Bajak Laut Topi Jerami. Ia dilahirkan di desa Syrup di East Blue. Ia dikenal jago berbohong dan sesuai arti namanya, "Uso" (うそ) yang berarti pembohong atau pembual. Ia adalah anggota kru ketiga yang bergabung dengan kelompok Bajak Laut Topi Jerami. Setelah menyelamatkan para mainan di Dressrosa Bounty nya menjadi Berry.png 200.000.000 atas nama aliasnya "Sogeking". Impiannya menjadi orang paling berani di lautan dan meskipun tidak disebutkan, ia ingin sekali bertemu ayah kandungnya Yasopp yang belum pernah ia jumpai saat memutuskan bergabung. Usopp adalah orang keempat di Bajak Laut Topi Jerami yang menggunakan Kenbushoku Haki
.Hasil gambar untuk usopp
Usopp
Manga - Anime
Statistik
Kanji: ウソップ
Romaji: Usoppu
Alias: Sogeking (そげキング Sogekingu?)[1]
Debut: Bab 23; Episode 8
Julukan: "Raja Penembak" (狙撃の王様 Sogeki no Ō-sama?)
Afiliasi: Bajak Laut Topi Jerami; Bajak Laut Usopp (bubar)
Status: Bajak Laut
Jabatan: Penembak Jitu; Mekanik (sementara); Kapten (mantan)
Lahir: 1 April[2]
Usia: 17 (debut)[3]; 19 (timeskip)
Tinggi: 174 cm (debut)[4]; 176 cm (timeskip)[5]
Nilai Buruan: Berry Kecil.png 200.000.000[6]
Pengisi Suara: Kappei Yamaguchi

Penampilan

Usopp adalah remaja laki-laki yang tidak begitu tinggi, kurus dan berkulit gelap. Ia memiliki rambut hitam keriting setengah panjang dan berhidung panjang yang menjadi ciri khasnya. Bentuk hidung panjangnya seperti mewarisi hidung ibunya sedangkan sisa wajah lainnya mirip dengan Yasopp ayahnya.
Ia biasanya mengenakan bandana warna hijau di kepala, sebuah kacamata khusus sniper yang dibeli di Loguetown (kadang-kadang ia mengenakan kacamata persegi panjang pada waktu tidak memiliki kacamata snipernya, seperti saat pertama kali bertemu kru topi jerami atau saat kacamata snipernya dicuri Mr. 2), gelang bergaris-garis biru putih di lengan kirinya, celana gantung coklat dengan kemeja putih di dalamnya (selama Cerita Skypiea kemejanya berwarna hijau) dan sepatu bot warna coklat. Ia juga selalu membawa sebuah tas kuning, tempat ia menyimpan semua peralatan senjatanya. Saat terpisah dari kru topi jerami di Hutan Gluttony, Usopp tumbuh menjadi sangat gemuk akibat terlalu rakus memakan makanan disana.
Dua tahun setelah ia bertemu kembali dengan kru topi jerami lainnya, Usopp berhasil mengurangi tubuh gemuknya menjadi lebih berotot dan tumbuh menjadi sedikit lebih tinggi. Rambutnya juga menjadi lebih panjang. Ia kini memiliki sepasang kacamata baru berwarna coklat di lehernya (kacamata snipernya tidak ditunjukkan) dan menggunakan semacam pelindung telinga, serta mengenakan sebuah topi putih. Di dagunya tumbuh sedikit jenggot. Ia memakai celana gantung baru warna kuning gelap tanpa mengenakan baju yang memperlihatkan bagian dada berototnya serta sepasang sepatu bot. Tasnya juga diganti baru dengan yang berwarna merah. Selain itu, ia masih mengenakan gelang garis-garis biru putih yang sama di lengan kirinya.

Referensi

  1. One Piece Manga dan Anime — Vol. 38 Chapter 367 (hal. 19) dan Episode 257, Usopp membuat debutnya sebagai Sogeking.
  2. SBS One Piece MangaVol. 15, pertanyaan penggemar: Oda-sensei! Aku sudah berpikir tentang hal ini banyak ... kapan Luffy, Zoro, Nami, Usopp dan Sanji berulangtahun? Beritahu kami!
  3. SBS One Piece MangaVol. 4, pertanyaan penggemar: Berapa usia Luffy, Zoro, Nami, dan Shanks?
  4. SBS One Piece MangaVol. 10, pertanyaan penggemar: Aku ingin tahu tinggi tubuh mereka berlima.
  5. SBS One Piece MangaVol. 69 (hal. 66), tinggi Usopp pasca timeskip diberikan.
  6. One Piece Manga dan Anime — Vol. 45 Chapter 435 (hal. 17) dan Episode 320, Nilai Buruan Usopp sebagai Sogeking untuk menyerang Enies Lobby terungkap bersama awak kapal lain.